Festival Pendidikan Jawa Barat 2024: Sinergi untuk Masa Depan Pendidikan
Bandung, dkst.itb.ac.id – Dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) pada 2 Mei, berbagai Unit Pelaksana Teknis (UPT), Satuan Kerja (Satker) Wilayah Jawa Barat, Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah IV, serta Perguruan Tinggi Negeri dan Swasta di bawah naungan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menyelenggarakan Festival Pendidikan Jawa Barat 2024. Acara ini berlangsung dari 29 hingga 31 Mei 2024 di Sasana Budaya Ganesha (Sabuga), Institut Teknologi Bandung, Jawa Barat.
Festival Pendidikan Jawa Barat 2024 menampilkan 83 stan pameran yang menyediakan berbagai layanan dan inovasi bagi insan pendidikan dan masyarakat. Partisipasi datang dari 11 UPT, perguruan tinggi, dinas pendidikan provinsi, serta 27 dinas pendidikan kabupaten/kota.
Selain stan pameran, acara ini juga mengadakan gelar wicara, lokakarya, pelatihan, dan layanan di tiga auditorium besar serta beberapa kelas paralel kecil. Layanan yang tersedia mencakup konseling pribadi mandiri, deteksi dini anak disabilitas, dan bantuan pengajaran matematika.
Sri Wahyuningsih, Kepala Balai Besar Penjaminan Mutu Pendidikan (BBPMP) Jawa Barat, menekankan pentingnya dukungan dari semua pihak untuk memajukan pendidikan di Jawa Barat. “Kami berharap dapat bersinergi antara masyarakat, pemerintah daerah, pemerintah pusat, dan organisasi masyarakat untuk memajukan pendidikan di Jawa Barat,” tambahnya.
Kepala Balai Besar Guru Penggerak (BBGP) Jawa Barat, Mohamad Hartono, mengatakan bahwa Festival Pendidikan Jawa Barat 2024 menunjukkan bahwa Jawa Barat memiliki ekosistem pendidikan yang maju. “Kolaborasi ini membuktikan bahwa kita dapat berkomunikasi dan memberikan layanan dengan baik. Dengan banyaknya stan yang melayani berbagai keluhan, kita dapat menindaklanjuti permasalahan yang ada,” kata Hartono.
Tanpa terkecual, Institut Teknologi Bandung (ITB) turut ambil bagian dalam kegiatan ini. Stan ITB menjadi daya tarik tersendiri, menampilkan berbagai karya inovatif produk hasil penelitian ITB yang siap dipasarkan. Keterlibatan ini diharapkan dapat meningkatkan mutu pendidikan melalui inspirasi dan motivasi untuk para pengunjung, sekaligus sebagai ajang mempromosikan pentingnya kolaborasi antara institusi pendidikan untuk mencapai pendidikan yang lebih baik dan berkelanjutan di Jawa Barat.
No Comments